Bola

Manchester City Pesta Gola Kala Berlaga Dengan RB Leipzig

rizky
Hand over
Hasil laga kemenangan Manchester City atas RB Leipzig, Rabu (15/03/2023)
MATATELINGA : Laga leg kedua 16 besar Liga Champions 2022/2023 di Etihad Stadium, Rabu (15/03/2023) dini hari Wib baru saja usai dipertandingkan. Erling Haaland menggila di laga Manchester City vs RB Leipzig. Dan laga ini berakhir 7-0 untuk kemenanganManchesterCity atas RB Leipzig.



Banyak gol yang tersaji dalam laga ini, lima gol alias quintrick diantaranya di cetak oleh Erling Haaland yang menjadi bintang utama kemenangan Manchester City. Dua gol lainnya dicetak oleh Ilkay Gundogan dan Kevin De Bruyne.


Atas hasil laga ini, setelah laga leg pertama Februari lalu berakhir 1-1, Manchester City pun berhak melaju ke babak perempat final dengan kemenangan agregat 8-1.


Baca Juga:Juventus Petik Poin Penuh Saat Berduel Lawan Sampdoria

City langsung mencoba tampil agresif sejak awal laga. Menit ke-20, wasit meninjau monitor VAR untuk kemudian menghadiahkan penalti bagi City karena Benjamin Henrichs handball di kotak terlarang.


Haaland yang bertindak sebagai algojo pun tak menyia-nyiakan kesempatan. Tembakan penaltinya tak mampu dihentikan Janis Blaswich dan City pun unggul 1-0.



Hanya berselang kurang dari dua menit, Haaland kembali mencetak gol. Berawal dari tembakan Kevin De Bruyne yang membentur mistar, bola rebound mampu ditanduk Haaland menjadi gol.


Memasuki masa injury time babak pertama, Haaland mencetak gol ketiganya. Sundulan Ruben Dias yang mengenai tiang coba dihalau Amadou Haidara, tetapi bola bisa diblok Haaland dan berbuah gol.


Penulis
: Mtc
Editor
: Rizky
Tag:liga championsMatatelingaManchester CityRB LeipzigTerkini

Situs ini menggunakan cookies. Untuk meningkatkan pengalaman Anda saat mengunjungi situs ini mohon Anda setujui penggunaan cookies pada situs ini.