✕
Berita Sumut

Walikota Medan Hadiri Pelantikan GPA Kota Medan

Administrator
matatelinga.com
Pelantikan dan perkenalan pengurus gerakan Pemuda alwasiah di aula UMN kampus B.Jl.SM
MEDAN - Matatelinga, Al Washliyah merupakan organisasi Islam yangh
cukup lama dan besar di Kota Medan, sebagai organisasi Islam selain bergerak
dibidang dakwah dan syiar Islam, juga bergerak di bidang pendidikan , sebagai
organisasi Islam yang meiliki pendidikan dari mulai TK sampai Universitas,  demi kemajuan organisasi ini harus memiliki
susunan pengurus yang saling menopang dan mendorong kemajuan  Al Washliyah.



Hal ini dikatakan Walikota Medan Drs
H Dzulmi Eldin saat menghadiri acara pelantikan pengurus Pimpinan Daerah (GPA)
Al Wasliyah Kota Medan priode 2013-2016 , Sabtu (28/2/2015) di aula II Universitas
Muslim Nusantara (UMN) Jalan Garu II Medan. Hadir Anngota DPD/MPR-RI Dedi
Iskandar S Sos, Ketua GPA Sumut H Isma Fadli Puluingan Sag dan para pengurus
lainnya.



Dikatakannya, pemerintah Kota Medan
sangat mengapresiasi pelantikan pengurus pimpinan daerah GPA AL Washliyah Kota
Medan, pengurus yang dilantik ini merupakan kepercayaan yang harus dimban
dengan tangan terbuka, artinya amanah yang dipercaya tersebut merupakan bentuk
kepercayaan semua secara khusus  keluarga
besar GPA Al Washliyah Kota Medan.



Menurutnya, secara bersama-sama GPA
ini juga ikut membesarkan Perguruan Tinggi Al Washliyah agar terus bermanfaat
bagi para mahasiswa dalam mengembangkan keilmuannya, diharapkan kepada
pengurusd yang baru dikukuhkan dapat mnjaga eksistensi dan dapat saling
berkoordinasi dan bekerja sama agar segala visi dan misi Al Washliyah dapat
terlaksana dengan baik.



“ Saya mengucapakan selamat kepada
pengurus yang dilantik, semoga dapat bekerja dengan baik dan membawa kemajuan
dalam mengemban amanah ini baik di masyarakat maupun di Perguruan Tinggi Al
Washliyah, “ ujar Eldin.



Ketua GPA Sumut H Isma Fadli
Pulungan miminta kepada para pengurus yang baru dilantik untuk terus memajukan
Al Washliyah, siap bekerja keras jaga kebersamaan, selain itu juga diminta
untuk  terus dukung program pembagunan
pemerintah Kota Medan dan jalankan proghram-program kerja yang sudah di jadwalkan.



Adapun susunan pengurus GPA Al
Washliyah priode 2013-2016 yang dilantik sebagai berikut, Ketua Mahrizal SE,
Sekretaris  Erwinsyah Putra, kepengurusan
ini dilengkapai dengan bendahara dan sejumlah kepala bidang.


(mt/Hendra)

Tag:beras

Situs ini menggunakan cookies. Untuk meningkatkan pengalaman Anda saat mengunjungi situs ini mohon Anda setujui penggunaan cookies pada situs ini.