✕
Berita

Kelompok Anti-Pemerintah Thailand Diserang Bom, 2 Tewas

Administrator
Matatelinga - Bangkok, Sebuah ledakan terjadi di dekat lokasi kelompok anti-Pemerintah
Thailand. Sekira dua orang dilaporkan tewas dan 21 orang lainnya
terluka.

“Beberapa orang yang terluka akibat terkena pecahan peluru,” ucap seorang Dokter di pusat darurat Bangkok, seperti dikutip Reuters, Kamis (15/5/2014).

Menurut
laporan kejadian ini paling serius selama aksi protes tersebut
berlangsung. Bentrok yang terjadi pada 18 Februari 2014 sebabkan sekira
lima orang tewas dan puluhan terluka, ketika polisi setempat berusaha
membersihkan aksi para demonstran.

Aksi para kelompok demonstran
di mulai pada November tahun lalu di Bangkok. Mereka berupaya
menjatuhkan rezim pemerintahan yang mengakibatkan serangan kecil dan
juga bentrokan.

Saat ini sekira 27 orang tewas dan ratusan warga
terluka sejak protes tersebut dimulai. Hampir sekira 10 tahun permusuhan
terjadi antara kelompok pendukung pemerintah dan kelompok
anti-pemerintah.

Pihak tentara pun memiliki catatan panjang
terhadap intervensi politik Thailand. Aksi kekerasan yang meningkat
memungkinan intervensi militer kembali muncul. Hal tersebut bertujuan
untuk memulihkan ketertiban di negara tersebut.




(KNIA/Okz)

Tag:BillateralInterntional

Situs ini menggunakan cookies. Untuk meningkatkan pengalaman Anda saat mengunjungi situs ini mohon Anda setujui penggunaan cookies pada situs ini.