Kepala RA Islamiyah Al Amin, Ruqaiyah, SPd mengatakan wisuda 107 Santriwan/Santriwati angkatan XIV tahun ajaran 2021-2022 berjalan lancar dan sukses. "Alhamdulillah, wisuda Santri RA kita angkatan ke-XIV tahun 2021-2022 berjalan lancar. Terima kasih kami haturkan kepada bapak/ibu yang telah mempercayai kami dalam mendidik dan mengajarkan anak-anaknya," jelasnya.
Pihaknya juga memohon maaf jika ada kesalahan dan tingkah laku dalam mendidik selama satu tahun ini. "Saya mewakili para dewan Guru memohon maaf yang sebesar-besarnya manakalaada salah dan tingkah laku kami yang menyinggung perasaan bapak/ibu mohon kami dimaafkan, kepada Allah SWT kami mohon ampun," ungkapnya.
Ruqaiyah berharap Santriwan/Santriwati tetap melanjutkan pendidikan ke jenjang lebih tinggi lagi untuk belajar dan menuntut ilmu. "Ilmu yang diberikan Umi dan Abi, tolong diamalkan dan dikembangkan bila perlu ditambah lagi ilmu-ilmu yang lainnya dalam menuntut ilmu di kemudian hari, terus masuk ke pendidikan agama, saya tidak melarang bapak/ibu ke sekolah manapun, yang penting pendidikan agamanya yang nomor satu," pesannya.
Situs ini menggunakan cookies. Untuk meningkatkan pengalaman Anda saat mengunjungi situs ini mohon Anda setujui penggunaan cookies pada situs ini.