Berita Sumut

Tahap Pertama Berhasil, Kapoldasu Lanjutkan Program 100 Hari Tahap Kedua

Faeza
Mtc/ist
Kapolda Sumatera Utara (Sumut) Irjen Pol Agus Andrianto
MATATELINGA, Medan: Kapolda Sumatera Utara (Sumut) Irjen Pol Agus Andrianto menegaskan, kendati nanti masa 100 hari kepemimpinannya sebagai Kapolda telah dilalui, ia mengaku bakal akan tetap melanjutkan program 100 hari tahap berikutnya.



Jenderal bintang dua ini mengaku, hal itu harus dilakukannya, supaya Kota Medan dapat benar-benar menjadi kota yang aman dan nyaman bagi semua orang.


"Artinya, programnya akan terus berlanjut supaya Kota Medan ini bisa menjadi Kota yang nyaman untuk semua," ungkapnya kepada wartawan, Selasa (30/10/2018).



Agus menjelaskan, apa yang sudah dicapai dalam program 100 hari pertama, nanti akan dievaluasi mengenai apa-apa saja yang belum atau kurang tercapai. Karenanya, jika program 100 hari tahap pertama sudah dilalui, dirinya akan kembali mengumpulkan berbagai pihak seperti Satpol PP, personel Polsek, petugas pembersih jalan, sampai juru parkir, untuk menilai apakah program itu sudah terlaksana maksimal atau belum.


"Nanti kita lihat sejauh mana sudah dilaksanakan, kurangnya apa, apakah kurang bersih, kurang tertib, atau kurang rapi. Kalau belum ya akan kita lanjutkan program 100 hari kedua, dan seterusnya," jelasnya.



Kendati begitu, Agus menyatakan, sampai saat ini program 100 hari yang telah dilakukan menurutnya sudah berjalan cukup baik. Ia menyebutkan, hal ini dapat terlihat dari aksi pembakaran bendera kemarin yang dapat berjalan kondusif, karena pendekatan yang sudah dilakukan pihak kepolisian kepada masyarakat.


"Mereka tahu kita sudah berbuat untuk masyarakat," pungkasnya.(mtc/amr)


Penulis
: amrizal
Editor
: faeza
Tag:MatatelingaTerkiniAgus Andriantokapolda sumutPolda sumutProgram Kerja

Situs ini menggunakan cookies. Untuk meningkatkan pengalaman Anda saat mengunjungi situs ini mohon Anda setujui penggunaan cookies pada situs ini.