Berita Sumut

Penjaga Lembu Ditemukan Tewas Samping Kandang Ternak

Administrator
Mtc
Petugas melakukan pemeriksaan terhadap jasad korban bunuh diri, Selasa (18/7/2023) malam
MATATELINGA, Medan: Seorang pengangon atau penjaga lembu (sapi) tewas gantung diri di samping kandang ternak tersebut, Selasa (18/7/2023) malam.



Belum diketahui penyebab aksi nekat korban MZD (18), warga Kecamatan Percut Seituan itu. Namun, pemuda tersebut sering merasa sakit kepala.



"Menurut keluarganya, korban sering mengeluhkan sakit pada bagian kepalanya," kata Kanit Reskrim Polsek Percut Seituan, Ipti Jafri Simamora, Rabu (19/7/2023).


BACA JUGA:Sijago Merah Meluluhlantakan Rumah Warga


Menurut Jefri, hasil pemeriksaan luar tim Inafis tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban. Pihak keluarga ikhlas dengan kematian korban, tidak melakukan visum ataupun autopsi.



Jafri menyebut, terungkapnya korban bunuh diri bermula dari informasi adanya penemuan mayat di Jalan Perbatasan, Gang Sena, Dusun II, Desa Bandar Setia, Kecamatan Percut Seituan, Kabupaten Deliserdang.


Namun, jasad korban telah diturunkan dari gantungan kayu rumah di samping kandang sapi. Korban gantung diri menggunakan tali timba.


"Kita temukan jasad korban telah diturunkan dan diletakkan di atas kasur tempat tidur," pungkasnya.


Penulis
: Mtc
Editor
: Amrizal
Tag:gantung diriPenjaga LembuPlsek percut SeituanIndexmatatelinga.commatatelinga compejaga ternak tewasTerkini

Situs ini menggunakan cookies. Untuk meningkatkan pengalaman Anda saat mengunjungi situs ini mohon Anda setujui penggunaan cookies pada situs ini.