Opini

Peran Kyai Kampung dalam Menangkal Ekstrimisme

Administrator
Matatelinga/Istimewa
KH. Akhmad Khambali, SE, MMPengurus BPET MUI

Ketua Umum Gema Santri Nusa atau Gerakan Mitra Santri Nusantara yang juga Pengurus BPET MUI KH. Akhmad Khambali, SE, MM menyatakan tradisi Dakwah & Ceramah ala Kyai Kampung memiliki narasi yang bisa menangkal ekstrimisme dan radikalisme.

Oleh : KH. Akhmad Khambali, SE, MM

Pengurus BPET MUI

Pria yang akrab disapa Kyai Khambali ini berpendapat sejarah Dakwah dan Ceramah Ala Kyai Kampung di penjuru Nusantara selalu berhubungan erat dengan budaya lokal. Relasi itu menyebabkan tradisi Dakwah atau Ceramah Kyai Kampung selalu menciptakan pandangan keagamaan yang tidak kaku.

"Pengakuan terhadap Kyai Kampung dalam hal dakwah lokal membuat Masyarakat jauh lebih lembuh karena Konten isi ceramahnya yang lembut dalam memahami agamanya, tidak keras tidak kaku, tidak hitam-putih. Model ini bisa dipakai sebagai narasi kontra-terorisme," katanya.

Kyai Khambali menyatakan hal itu saat berbicara di Diklatsar PAC Ansor Medan Amplas Medan "Peran Kyai Kampung dan Pesantren Dalam Penanggulangan Ekstrimisme dan Terorisme" di Bumi Perkemahan Cadika Medan Sumut.

Media Sosial dan Dunia Maya mempercepat Masuknya Paham Radikal

Dia paham keagamaan yang ekstrem dan radikal selama ini datang dari luar Indonesia sehingga tidak mengakar pada budaya lokal.

"Pemikiran yang radikal tidak berdasarkan nilai lokal. Rata-rata [ajaran] yang ekstrimis tidak asli dari Indonesia sehingga menyebabkan model-model pemahaman keagamaan yang tidak lembut, tidak ramah," ujar Kyai Khambali

Kyai Khambali berpendapat tradisi Dakwah Kyai Kampung dan pesantren memiliki narasi yang bisa membendung radikalisme dan ekstrimisme karena didasari 3 nilai utama. Ketiganya artinya tawassuth atau sikap tengah-tengah, tawazun yang artinya seimbang dalam segala hal, dan i`tidal yaitu dinyatakan adil dan lurus.

"Kalau yang ekstrimis itu cuman satu potong, satu potong pemahaman agamanya sehingga itu lah yang menyebabkan akhirnya bertindak seperti itu [berpaham keras dan radikal]," kata Kyai Khambali.

Menurut Kyai Khambali, peran Kyai Kampung dalam Dakwahnya sangat mudah dicerna oleh Masyarakat dan mudah mendeteksi rujukan drpd Kajian Ilmu dan Sanadnya.

Maka dari Itu, Ansor/Banser juga salah satu bagian yg bs memfilter dan mendeteksi budaya-budaya asing yg akan merusak Tatanan dalam beragama.

Penulis
: Administrator
Editor
: James P Pardede
Tag:Akhmad KhambaliKyai Kampungmatatelinga.commatatelinga comblibliIndexTerkiniTraveloka

Situs ini menggunakan cookies. Untuk meningkatkan pengalaman Anda saat mengunjungi situs ini mohon Anda setujui penggunaan cookies pada situs ini.