Nasional

Prabowo: Kita Siap Menjadi Teman dan Mitra, Tetapi Jadi Jadi Kacung

Administrator
Pixabay
Presiden RI Prabowo Subianto
MATATELINGA, Jakarta: Indonesia siap menjadi teman dan mitra yang baik untuk negara-negara luar. Namun, Indonesia tidak akan menjadi kacung bagi negara mana pun.


Hal itu disampaikan Presiden Prabowo Subianto dalam sambutannya di acara Gerakan Solidaritas Nasional (GSN) di Indonesia Arena, Jakarta, Sabtu (2/11/2024).



Sebut Presiden, "Saya katakan kepada mereka, kita ingin jadi tetangga baik, kita ingin jadi mitra yang baik. We want to be your friend, we want to be your partner, but we will not be your pion, kita tidak akan menjadi kacung kalian."



"Kita ingin jadi sahabatmu, kita ingin jadi mitramu, kita ingin jadi partner-mu. Kita tidak ingin jadi kacung kalian. Rakyat Indonesia ingin hidup dengan terhormat," tegasnya.


BACA JUGA:Di Sibolangit, Judi Tembak Ikan dan Markas Narkoba Tak Tersentuh Polisi


Prabowo sendiri dalam waktu dekat akan dinas ke luar negeri. Di antaranya menerima undangan dari China dan Amerika Serikat.


"Dua kekuatan besar ngundang, enggak berani saya nolak. Demi rakyat saya harus berangkat ke situ," sebutnya lagi.



Lanjut Prabowo, bahwa dirinya lebih menyukai berada di dalam negeri. Namun, ia tetap harus menjalin hubungan baik dengan negara lain.


"Saya lebiih suka di dalam negeri, lebih suka ngurus saudara-saudara sekalian. Tapi untuk rakyat, saya juga harus berhubungan baik dengan semua negara," ujar Prabowo, seperti dilansir dari liputan6.


BACA JUGA:Kapolri Dapat Penghargaan Panglima Gagah Pasukan Polis dari Kerajaan Malaysia


"Karena Indonesia mengambil jalan 1.000 kawan terlalu sedikit, 1 lawan terlalu banyak," sambungnya.


Prabowo menyatakan Indonesia tidak ingin terseret dalam pertikaian negara-negara lain. Sikap Indonesia tetap menghormati semua bangsa dan negara lain.


"Kita tidak mau terseret, tidak mau terlibat, kita hormati semua negara. Untuk itu saya harus yakinkan mereka semua, itu sikap kita, kita hormati semua bangsa, hormati semua kekuatan," ungkapya.

Penulis
: Mtc/Lpt6
Editor
: Amrizal
Tag:Bukan Jadi Kacungmatatelinga.commatatelinga comPrabowo subiantopresiden ri

Situs ini menggunakan cookies. Untuk meningkatkan pengalaman Anda saat mengunjungi situs ini mohon Anda setujui penggunaan cookies pada situs ini.