Internasional

Hadiri Acara Amal, Wali Kota di Polandia Sempat Kritis dan Akhirnya Tewas

rizky
GOOGLE
Wali Kota Gdansk, Polandia yang kritis setelah ditusuk di atas panggung acara amal pada Minggu malam dilaporkan meninggal dunia karena luka yang dideritanya.
MATATELINGA, Gdansk: Wali Kota Gdansk, Polandia yang kritis setelah ditusuk di atas panggung acara amal pada Minggu malam dilaporkan meninggal dunia karena luka yang dideritanya.



Pada Minggu, Pawel Adamowicz ditusuk beberapa kali oleh seorang pria yang mengaku telah dituduh dan dipenjara karena tuduhan yang salah. Pria yang hanya dikenal sebagai Stefan W. itu berlari ke atas ke panggung di acara amal tahunan pengumpulan dana untuk fasilitas medis Polandia dan menusuk Adamowicz di depan kerumunan orang. Dia kemudian mengambil mikrofon, menuduh partai pengusung Adamowicz,Partai Platform Sipil sebagai penyebab dari kemalangan yang dialaminya.

Diwartakan RT, Selasa (15/1/2019), wali kota berusia 53 tahun itu mengalami luka serius di jantungnya termasuk luka di diafragma dan organ dalamnya dan sempat diresustisasi di panggung sebelum dilarikan ke rumah sakit. Dia menjalani operasi darurat dalam keadaan kritis, namun pada akhirnya nyawanya tidak tertolong.

Menteri Dalam Negeri Joachim Brudzinski mengatakan bahwa penusukan terhadap Adamowicz tidak memiliki otof politik. Dia menyebut pelaku telah "berulang kali dihukum karena perampokan bersenjata,".



Pelaku yang berusia 27 tahun telah didakwa atas tuduhan melakukan pembunuhan. Polisi mengatakan, pria yang merupakan penduduk asli Gdansk itu mengenakan tanda pengenal pers yang membuatnya bisa naik ke atas panggung.

Dia sebelumnya telah menjalani hukuman penjara lima setengah tahun dan baru dibebaskan pada akhir Desember lalu. Jaksa Krzysztof Sierak mengatakan pria itu sekarang akan menjalani pemeriksaan kejiwaan. Namun, ia tampaknya telah didiagnosis memiliki masalah kejiwaan dan tidak stabil secara mental di masa lalu.

(Mtc/Okz)

Penulis
: Mtc
Editor
: FJR
Sumber
: Okezone
Tag:blibliMatatelingaPolandiaTerkinitewasWali Kota Gdanskacara amalditusukmeninggal dunia

Situs ini menggunakan cookies. Untuk meningkatkan pengalaman Anda saat mengunjungi situs ini mohon Anda setujui penggunaan cookies pada situs ini.