Bola

Osasuna Harus Rela Telan Pil Pahit Usai Dikalahkan Real Madrid Dengan Skor Tipis

rizky
Hand over
Hasil Laga Osasuna Harus Rela Telan Pil Pahit Usai Dikalahkan Real Madrid Dengan Skor Tipis, Kamis (21/04/2022)
MATATELINGA - Laga pekan ke-33 La Liga 2021/22, Kamis (21/4/2022) baru saja usai dipertandingkan. Laga tersebut dimainkan di El Sadar. Pertandingan tidak berjalan mudah bagi Los Blancos. Namun pada akhirnya, Real Madrid menundukkan Osasuna dengan skor tipis 3-1.



Madrid memang lebih dominan, tapi tim tuan rumah memberikan perlawanan sengit. Osasuna bertahan dengan baik dan berulang kali mengancam lewat serangan balik.


Banyak gol yang tersaji dalam laga ini, diantaranya dua gol Madrid kali ini dicetak oleh David Alaba (12') dan Marco Asensio (45'). Osasuna sempat memperkecil kedudukan melalui Ante Budimir (13').


Nahasnya, Karim Benzema menyia-nyiakan dua kesempatan penalti di babak kedua. Madrid baru mengunci kemenangan lewat gol Lucas Vazquez di ujung laga (90+6')


Baca Juga:Juventus Sukses Melenggang Ke Partai Final Usai Kalahkan Fiorentina dengan Skor Telak 2-0

Kemenangan ini sudah cukup bagi Madrid untuk meraup tiga poin krusial. Los Blancos kukuh di puncak klasemen dengan 78 poin dari 33 pertandingan.


Jalannya Pertandingan


Real Madrid mencoba mengambil inisiatif serangan begitu pertandingan dimulai. 10 menit pertama, Madrid beberapa kali mengancam, tapi Osasuna pun mendapatkan momentum serangan balik.


Menit ke-12, Madrid berhasil membuka keunggulan. Skema tendangan bebas, Ceballos melambungkan bola untuk Benzema di sisi kanan. Striker Prancis itu lantas mengirim umpan tarik untuk Alaba. Gol! Osasuna 0-1 Madrid.


Menit ke-13, Osasuna langsung merespons. Serangan dari kick-off, umpan silang Avila dari sisi kanan dibelokkan bek Madrid dan disambut Budimir di tiang jauh. Gol! Osasuna 1-1 Madrid.



Skor 1-1 tidak banyak mengubah tempo pertandingan. Hingga menit ke-25, Madrid mendominasi sampai 64% penguasaan bola, Osasuna harus mengejar.


Budimir sempat mencetak gol keduanya di menit ke-33, tapi wasit mengangkat bendera offside. VAR mengecek ulangdan memastikan gol dianulir.


Tepat di ujung babak pertama Madrid kembali unggul. Umpan lambung Camavinga ke tiang jauh disambut Ceballos. Bola ditepis kiper lawan dan langsung disambut rebound Asensio. Gol! Osasuna 1-2 Madrid.


Penulis
: Mtc
Editor
: Rizky
Tag:BolaMatatelingaOsasuna Harus Rela Telan Pil Pahit Usai Dikalahkan Real Madrid Dengan Skor Tipissepak bolaTerkini

Situs ini menggunakan cookies. Untuk meningkatkan pengalaman Anda saat mengunjungi situs ini mohon Anda setujui penggunaan cookies pada situs ini.