Berita Sumut

Wujudkan Medan Kota Yang Berkah, Alim Ulama Dukung Program Wali Kota Medan

rizky
Kominfo Medan
Silaturahmi Wali Kota Medan bersama pengurus MUI, OKP, Ormas, dan Kelompok Cipayung Plus Kota Medan, Sabtu (15/04/2023)
MATATELINGA, Medan : Berlangsung di Rumah Dinas Wali Kota Medan, Sabtu (15/04/2023), Aim ulama Kota Medan mendukung program Wali Kota Medan Bobby Nasution dalam mewujudkan Medan kota yang berkah. Dukungan tersebut disampaikan oleh salah seorang alim ulama Dr. H. Amhar Nasution,MA saat digelarnya silaturahmi Wali Kota Medan bersama pengurus MUI, OKP, Ormas, dan Kelompok Cipayung Plus Kota Medan.



"Wali Kota Medan, Bapak Bobby Nasution mengundang kita semua disini untuk mendukung visi misi Pak Wali mewujudkan Medan sebagai kota metropolitan yang berkah.


Kalau sudah berkah pasti memiliki hidayah yang baik dan membawa manfaat bagi semua masyarakat." kata Amhar Nasution.


Baca Juga:Edy Rahmayadi Hadiri Buka Bersama di Institut Kesehatan Medistra, Ini Yang Terjadi

Dikatakan Amhar Nasution lagi, program Wali Kota Medan Bobby Nasution memberikan manfaat bagi banyak orang. Misalnya saja kegiatan Ramadan Fair yang memberikan keuntungan besar bagi pelaku UMKM di Kota Medan.


"program Pak Wali Kota memberikan banyak manfaat bagi masyarakat, terbukti dalam kegiatan Ramadan Fair kemarin keuntungan pelaku UMKM mencapai 3 Milyar lebih,



ini membuktikan Pak Wali Kota sangat serius dalam memajukan UMKM." Ujar Amhar Nasution sembari mendoakan agar Wali Kota Medan Bobby Nasution selalu menjadi pemimpin yang takut kepada Allah Swt dan amanah kepada rakyat.


Sementara itu Wali Kota Medan Bobby Nasution dalam kesempatan itu mengajak stakeholder dan seluruh masyarakat kota Medan untuk bersama-sama membangun kota Medan.


Penulis
: Fajar
Editor
: Rizky
Tag:Aim ulama Kota MedanMatatelingaMedan kota yang berkahTerkiniWali Kota Medan Bobby Nasutionmendukung program Wali Kota Medanmewujudkan Medan kota yang berkahsilaturahmi Wali Kota Medan

Situs ini menggunakan cookies. Untuk meningkatkan pengalaman Anda saat mengunjungi situs ini mohon Anda setujui penggunaan cookies pada situs ini.