Berita Sumut

Satuan Polisi Militer TNI AD Harus Responsif dan Berintegritas


Matatelinga.com/ist


Diwaktu yang sama, Komandan Polisi Militer I Bukit Barisan Kolonel CPM Daniel Prakoso melalui Vidcon dari Denpom IV/3 Salatiga kepada para prajurit Pomdam I/BB berharap peringatan Hari Ulang Tahun ke-76 Pomad tahun 2022 yaitu Korps Polisi Militer TNI Angkatan Darat Responsif dan Berintegritas.


"Mari kita wujud jati diri prajurit Pomad yang mengemban amanah perjuangan rakyat dan mampu berbuat yang terbaik bagi Korps, TNI AD, bangsa dan negara," ujarnya.


Dalam rangkaian HUT Pomad yang ke 76, pihak Satuan Pomdam I/BB telah melaksanakan Karya Bhakti berupa pengecatan Gedung SD Negeri Medan dan Bakti Sosial berupa Donor Darah, anjangsana dan santunan kepada para Warakawuri, pensiunan TNI, pemberian tali asih kepada murid SD, Pelajar SMP, Siswa SMA yang berprestasi, doa bersama hingga ziarah Ke TMP Bukit Barisan.


Tidak hanya itu, kegiatan HUT ke 76, Pomad juga bekerjasama dengan pihak Chapter Hash untuk merenovasi Rumah Tidak Layak Huni kepada Sofyan Saleh (53) warga Jalan Sena No 7 Medan dan pemotongan tumpeng, Dandenpom I/5 Medan, Ketua Persit KCK Denpom I/5 dan Wadanpomdam I/BB memberikan Nasi tumpeng kepada prajurit tertua dalam mengabdi Serma Chairuddin dan prajurit termuda Serda Maulana.


Turut Hadir, Dandenpom I/5 Medan, para Dandenpom se-wilayah Kodam I/BB, para tamu undangan dan para prajurit Pomdam I/BB.

Penulis
: mtc
Editor
: atar

Situs ini menggunakan cookies. Untuk meningkatkan pengalaman Anda saat mengunjungi situs ini mohon Anda setujui penggunaan cookies pada situs ini.