Berita Sumut

Peringati HUT BUMN Ke-25, PLN UID Sumut Ramaikan Senam Sehat Bersama

putra
Matatelinga.com
Peringati HUT BUMN Ke-25, PLN UID Sumut ramaikan senam sehat bersama dilaksanakan di lapangan Sisingamangaraja Balige
MATATELINGA, Balige : Hari Ulang Tahun Kementerian BUMN ke-25 diselenggarakan di berbagai daerah di Indonesia. Kali ini kegiatan tersebut dilaksanakan di Lapangan Sisingamangaraja Balige, Kabupaten Toba Balige, Sumatera Utara yang berlangsung semarak dan meriah.



Manager Komunikasi dan TJSLPLN UID Sumatera Utara Yasmir Lukman dalam siaran pers, Jumat (17/3/2023) mengatakan, acara tersebut dipimpin langsung Bupati Toba Poltak Sitorus, Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Martin Manurung dan berbagai insan BUMN juga turut hadir meramaikan.



Bupati Toba Poltak Sitorus mengatakan Danau Toba telah dikenal oleh wisatawan lokal maupun internasional. Bukan hanya keindahannya, namun Danau Toba juga bisa menjadi tempat perlombaan olahraga internasional.


BACA JUGA:Edy Rahmayadi Salut dengan Pusdiklat Pertina Sumut


"Venue ini sebagai saksi bisu dari suksesnya Event Power Boat F1H2O yang berhasil memperkenalkan Danau Toba kepada dunia dan kedepannya akan ada Event-event Dunia kembali di Kabupaten Toba", ungkap Poltak.


Penulis
: Agie
Editor
: Putra
Tag:BUMN Ke-25BUMN Ke 25PLN UID Sumut RamaikanPeringati HUTSenam Sehat Bersama

Situs ini menggunakan cookies. Untuk meningkatkan pengalaman Anda saat mengunjungi situs ini mohon Anda setujui penggunaan cookies pada situs ini.