Berita Sumut

Pengeroyokan Oknum TNI di Deliserdang, Ini Kata DPP PKN Bantah Keterlibatan Anggotanya

putra
matatelinga
Ketua Harian DPP PKN, Tuangkus Harianza.

MATATELINGA, Medan: Insiden pengeroyokan terhadap anggota Resimen Arhanud 2/SSM, berinisial Praka DS, Rabu 29 Januari 2025.

Dengan tegas, DPP Pemuda Karya Nasional (PKN) membantah ada keterlibatan anggotanya dalam peristiwa pengeroyokan oknum TNI tersebut.

BACAJUGAhttps://www.matatelinga.com/Nasional/waket-komisi-xiii-puji-menteri-imipas-yang-copot-pejabat-soetta-terlibat-pungli-wn-china

"Kemarin itu tidak ada kaitan dengan Pemuda Karya Nasional (PKN). Kami menyatakan bahwa peristiwa itu tidak ada berhubungan dengan Pemuda Karya Nasional (PKN)," ucap Ketua Harian DPP PKN, Tuangkus Harianza, kepada wartawan, Minggu 2 Februari 2025.

Harianza menegaskan bahwa penemuan barang bukti narkoba dalam warung di Desa Durin Simbelang, Kecamatan Pancur Batu, Kabupaten Deliserdang, Sumatera Utara. Juga tidak ada keterlibatan dari anggotanya.

"Bahwa PKN juga justru, mendukung pemerintah untuk memberantas narkoba dan itu ditandai bahwa DPP PKN sudah membuat MoU dengan BNNP Sumatera Utara dan bahkan sudah dikukuhkan duta anti narkoba," jelas Harianza.

Penulis
: Mtc
Editor
: Putra
Tag:DPP PKNkapendamOknumPengeroyokan wargaBantahMatatelingamatatelinga.commatatelinga comtni

Situs ini menggunakan cookies. Untuk meningkatkan pengalaman Anda saat mengunjungi situs ini mohon Anda setujui penggunaan cookies pada situs ini.