Berita Sumut

LAPOR!!! Permainan Game Zone Masih Beroperasi di Kelurahan Tebing Kisaran

putra
Matatelinga.com
Spanduk penolakan game zone yang terpampang dan tim pengaduan Dinas Perijinan Asahan.

MATATELINGA, Asahan: Permainan game zone atau yang kerab disebut tembak ikan masih terus berlanjut, meskipun sudah ada perintah pihak aparat penegak hukum untuk menutupnya.


seperti yang ada di kelurahan Tebing Kisaran ,warga masyarakat juga telah membentangkan spanduk di depan masjid raya Kisaran, namun operasional ketangkangsan tersebut masih terus berlangsung, Senin 26 September 2022.



Warga kelurahan Tebing Kisaran "Agus Supriadi" (45) membenarkan adanya terpasang sebuah spanduk penolakkan adanya permainan game zone tembak ikan yang intinya juga perjudian yang berkedok permainan judi ketangkasan, dan ini sangat meresahkan kami warga di kelurahan ini, ujarnya.





Lebih lanjut Agus Supriadi mengatakan permainan judi ketangkasan tersebut mula beroperasi dari pagi hingga larut malam dan menurut informasi yang kami dengar judi yang berkedok permainan ketangkasan tersebut di support dan didanai oleh warga keturunan yang ada di kota ini.





Kami warga masyarakat kelurahan Tebing Kisaran meminta pihak Aparat Penegak Hukum PolresvAsahan dapat segera menindak serta menutup permainan ketangkasan dimaksud.





Dan lagi menurut informasi pihak Dinas Perijinan kabupaten Asahan belum secara tuntas memberikan ijin permainan tersebut, artinya ijin tersebut meski telah diurus kelengkapannya namun sebetulnya belum dapat beroperasi.



Warga masyarakat kelurahan tebing Kisaran sangat mengharapkan ditutupnya permainan tersebut, agar warga masyarakat khususnya ummat muslim dalam menjalankan ibadah tidak terganggu oleh keberadaan permainan yang beroperasi dekat Masjid Raya Kisaran, kami sangat berharap segera ditutup permainan ini, tandasnya (dieks)













Penulis
: Dieks
Editor
: Putra
Tag:game ikanAsahanjudi ikan asahankelurahan tebing

Situs ini menggunakan cookies. Untuk meningkatkan pengalaman Anda saat mengunjungi situs ini mohon Anda setujui penggunaan cookies pada situs ini.