Berita Sumut

Didampingi Dandim 0209 / LB, Bupati Labuhanbatu Lepas Ratusan Rider Peserta Trabas Salam Sada Roha

putra
Matatelinga.com
Bupati Labuhanbatu dr H Erik Adtrada Riting MKM (paling kanan depan), bersama Forkopimda turut serta menjajal ruote trabas Salam Sada Roha

MATATELINGA, Rantauprapat : Didampingi Dandim 0209 / LB, Letkol inf M Faizal Rangkuti SIP MIP., Kapolres Labuhanbatu, AKBP Anhar Arlia Rangkuti SIK, Bupati dr H Erik Adteada Ritonga SIK, melepas ratusan rider peserta trabas Salam Sada Roha, dari Lapangan Kompi 126 / KC Janji Rantauprapat, Minggu (02/10/2022).

Kegiatan ini, digelar dalam rangka menyambut dan menyemarakkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Tentara Nasional Indonesia (TNI) tshun 2022.

Event ini dilaksanakan panitia bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu, Kodim 0209/LB dan Kompi 126/KC.

Ratusan rider peserta trabas salam sada roha tersebut, menjajal route puluhan kilometer disekitar lereng bukit barisan, menelusuri jalur puncak SAA, wisata alam Aek Mata Kucing, puncak Sada Roha, lalu kembali menuju garis start/finish di lapangan Kompi 126/KC.

Usai melepas peserta, bupati bersama Forkopimda, turut serta menjajal ruas jalan yang dilalui peserta, dengan mengenderai sepeda motor.

Menyemarakkan kegiatan trabas Salam Sada Roha ini, Bupati bersama Forkopimda Labuhanbatu, membagikan sembako kepada masyarakat yang dilalui peserta dan sekaligus meresmikan usaha warung UMKM di Jalan Lintas PT Asda Desa Aekburu.

Turut serta dalam seluruh rangkaian kegiatan ini, Ketua Tim Penggerak PKK Labuhanbatu, dr hj Maya Hasmita SpOG, serta sejumlah Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Setempat. (Yasmir)

Penulis
: Yasmir
Editor
: Putra
Tag:Bupati LabuhanbatuDandim 0209 / LBLepas Ratusan RiderPeserta TrabasSalam Sada Roha

Situs ini menggunakan cookies. Untuk meningkatkan pengalaman Anda saat mengunjungi situs ini mohon Anda setujui penggunaan cookies pada situs ini.