Berita Sumut

Agus Resahkan Warga, Digelandang Ke "Hotel Prodeo" Polsek Bilah Hulu

Administrator
Matatelinga
Tersangka AW aliaa Agus (atas), dan bawah barang bukti yang turut diamankan
MATATELINGA, Rantauprapat: Masyarakat resah dengan polah tingkah AW alias Agus (47) warga Dusun Sidoarjo, Desa Meranti, Kecamatan Bilah Hulu, Kabupaten Labuhanbatu, Sumatera Utara, diduga sering bertransaksi narkotika jenis sabu di desa setempat.



Atas keresahan itu, masyarakat pun buat pengaduan ke Unit Rwskrim Polsek Bilah Hulu, di Aeknabara. Atas pengaduan masyarakat tersebut, personil Unit Reskrim Polsek Bilah Hulu, bertindak cepat.


BACA JUGA:Ditetapkan Sebagai Bupati Labuhanbatu Terpilih, Maya Hasmita Sampaikan Pidato Perdana


Tersangka berhasil ditangkap petugas Unit Reskrum Polsek Bilah Hulu, di Dushn Meranti, Desa Meranti, Kamis (6/2/2025), sekira pukul 15.00 WIB sore.



Dari tersangka, petugas .mengamankan sejumlah barang bukti. Diantaranya, 2 bungkus plastik klip transparan, berisi narkotika jenis sabu seberat 1,78 gram. 1 Unit alat hisap sabu (bong). Kemudian, 1 unit kaca pirex, 1 buah skop terbuat dari pipet bersama 2 unit mancis.


BACA JUGA:Kondusif, Rapat Pleno Terbuka KPU Labuhanbatu Penetapan Bupati / Wakil Bupati Terpilih


Kapolres Labuhanbatu, AKBP Dr. Bernhard L Malau SIK MH, melalui Kasihumas AKP Syafrudin kepada wartawan, Jumat (7/2/2025) mengatakan, penangkapan tersangka didasari laporan masyarakat setempat, yang kian resah dengan adanya praktik transaksi narkoba dilingkungan tempat tinggql mereka.



"Tersangka berinisial AW alias Agus, diamankan beserta barang buktinya", kasi humasmenjelaskan.


Kata dia, tersangka diamankan karena adanya laporan masyarakat. Syafrudin menuturkan, penangkapan tersangka AW alias Agus, diawali dari informasi masyarakat kepada Tim Opsnal Polsek Bilah Hulu, prihal adanya aktivitas beberapa warga diduga sering mengkonsumsi narkonba di salah satu rumah didusun setempat.


Penulis
: Yasmir
Editor
: Amrizal
Tag:Agus Resahkan WargaHotel ProdeolabuhanbatuLabuselpolsek bilah huluIndexJaringan Narkobamatatelinga.commatatelinga comTerkini

Situs ini menggunakan cookies. Untuk meningkatkan pengalaman Anda saat mengunjungi situs ini mohon Anda setujui penggunaan cookies pada situs ini.